Bisnis  

Lakukan Bebranding, AMILO Logistik Siap Jadi Patner E-logistic Terintegrasi Para UMKM dan Korporasi

amilo

Seiring perkembangan bisnis e-commerce saat ini, kebutuhan jasa logistik masyarakat sangat melesat. Apalagi saat ini masyarakat sudah menempatkan e-commerce sebagai gaya hidup. Bahkan ada yang beranggapan apabila tidak ikut berbelanja online maka akan dinilai ketinggalan zaman.

Bisnis e-commerce saat in sangat banyak mempengaruhi jasa logistik, yang bertujuan agar lebih mempermudah dalam pengiriman barang dari suatu daerah ke daerah lainnya. Jasa logistik juga cenderung lebih simple karena prosesnya yang cukup mudah hanya dengan memanfaatkan gadget, manusia saat ini sudah bisa mengirim barang tanpa ribet dan lebih terjangkau.

Menggunakan jasa pengiriman logistik akan membuat masyarakat lebih terbantu karena akan lebih mempermudah prosesnya dalam transaksi barang. Jasa pengirimiman logistik juga memberikan peluang bagi para pelaku usaha di Indonesia, utamanya para pengusaha kecil, apalagi pelaku UMKM di Indonesia.

Saat ini kebutuhan pasar sangat meningkat, sehingga para pelaku usaha sangat membutuhkan sekali jasa kirim yang cukup banyak. Banyaknya jasa kirim saat ini memberikan opsi yang cukup menarik bagi para customer. Sebab, customer bisa memilih jasa kirim apa yang menurutnya paling cepat atau paling baik.

Pelaku usaha biasanya juga menawarkan hal demikian. Semakin banyak jasa kirim yang disediakan, akan semakin besar minat customer untuk berbelanja di toko online tersebut.

Namun, mengatur satu persatu pengiriman dengan ekspedisi berbeda tentunya akan merepotkan. Terlebih bagi pelaku usaha yang setiap harinya harus mengirimkan puluhan atau bahkan ratusan paket.

Di era saat ini jasa pengiriman dengan metode lebih praktis sangat diibutuhkan, seperti contoh jasa aggregator courier dapat menjadi opsi yang tepat. Aggregator courier merupakan pihak ketiga yang akan mempermudah pengiriman barang dari satu seller, ke banyak ekspedisi yang berbeda.

Jangan lewatkan ini :  Kerjasama Dengan MEGACAP dan SAE Aviation, Citilink Buka Penerbangan Carter

Salah satu jasa aggregator courier di Indonesia saat ini yaitu AMILO Logistik. Jasa AMILO Logistik merupakan jasa yang sudah terintregasi dengan banyak ekspedisi dan jasa pengiriman. Sehingga akan memudahkan seller dalam distribusi barang.

Amilo

Ahmad Muhammad Selaku Co Founder & CEO Amilo Indonesia mengatakan, “AMILO ini dulunya adalah KAHAGO yang berdiri sejak 2018. Kemudian rebranding menjadi AMILO di 2022 ini. Kami mempunyai tujuan membantu para pebisnis UMKM & korporasi untuk tumbuh & berkembang bersama. Terutama dalam memperbesar skala bisnis dengan mengurangi hambatan isu sistem, space & tenaga kerja”.

AMILO merupakan perusahaan e-Logistic satu atap yang mempunyai manajemen sistem gudang yang terintegrasi dan Infrastruktur serta proses bisnis yang sesuai dengan standard industri.

AMILO akan mengelola aktifitas operasional customer agar dapat lebih fokus dalam memperluas dan mengembangkan permintaan bisnis dan produk.

Sesuai dengan visinya, AMILO ingin menciptakan ekosistem logistik & fulfillment yang efisien, sehingga membantu para pelaku Bisnis UMKM & corporate semakin mudah dalam mengembangkan usahanya.

“Misi AMILO yakni menyediakan solusi rantai pasok bagi pemilik bisnis yang simple, efisien dalam biaya & ekosistem logistik yang kuat serta fleksibel. AMILO juga memiliki beberapa layanan diantaranya, AMILO Domestik, Amilo 4PL Internasional, Amilo Sameday dan Amilo Fulfillment & Distribution,” jelasnya.

Ahmad menuturkan, saat ini AMILO telah hadir di beberapa kota besar di Indonesia mulai dari Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan, Malang, dan segera hadir di Jakarta, Bandung serta Denpasar.

AMILO juga sudah terintegrasi dengan berbagai ekspedisi seperti Wahana Express, JNE, Si Cepat, J&T, Lion Parcel, Teba Express, Pos Indonesia, Sentral Cargo, dan masih banyak lagi.

AMILO juga telah melayani lebih dari ratusan ribu transaksi, serta satu-satunya partner bisnis logistik yang bisa menggabungkan layanan kurir, cargo dan volume base cost. AMILO juga memiliki ekosistem lengkap dengan layanan domestik sehari sampai hingga layanan internasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *